
TIKTAK.ID – Setelah minuman boba menjadi tren, boba pun dikreasikan menjadi berbagai macam menu. Seperti Pancake Boba, Kue Tart Boba, hingga Es Krim Boba yang belakangan ini turut populer.
Es Krim Boba umumnya menggunakan gula palem sehingga rasanya mirip seperti minuman boba manis favoritmu.
Jika penasaran ingin mencicipi Es Krim Boba, kamu tak perlu bingung mencari toko yang menjual es krim tersebut. Sebab, kamu bisa membuat Es Krim Boba sendiri di rumah. Selain cara membuatnya mudah, bahannya pun relatif sederhana dan murah.
Seperti dilansir Kompas.com, berikut ini resep dan cara membuat Es Krim Boba rumahan ala akun TikTok @yackikuka.
Bahan Es Krim Boba:
30 gram bubble pearl
30 gram atau 3 sendok makan gula palem/merah
50 ml atau 5 sendok makan air
300 ml atau 30 sendok makan susu cair dingin
70-100 gram atau 7-10 sendok makan whipped cream bubuk
2-5 sendok makan kental manis (opsional)
Box susu 1 liter, untuk cetakan es krim
Stik es krim secukupnya, untuk cetakan es krim
Cara membuat Es Krim Boba:
1. Pertama, siapkan alat cetakan es krim, jika punya. Tapi tak perlu khawatir jika tidak punya alat cetakan es krim, karena kamu dapat membuatnya sendiri. Caranya, belah dua box susu berukuran 1 liter. Kemudian pada satu bagian, iris sisinya seukuran stik es krim. Masukkan stik es krim ke dalamnya.
2. Langkah berikutnya mulai membuat boba. Siapkan boba, lalu rebus hingga setengah matang, dan sisihkan.
3. Siapkan wajan yang lain. Masukkan gula palem atau gula merah, tuang air, lalu rebus hingga gula larut dan mendidih.
4. Selanjutnya masukkan boba yang sudah matang tadi ke dalam larutan gula. Masak hingga boba matang dan agak mengental, angkat, lalu biarkan dingin.
5. Siapkan mangkuk. Tuang susu cair dingin, bubuk whipped cream, dan susu kental manis, lalu kocok hingga cukup lembut.
6. Masukkan boba ke dalam larutan gula tadi ke dalam whipped cream, aduk sebentar. Setelah itu, tuang ke dalam cetakan es krim, dan ratakan dengan spatula. Masukkan ke dalam freezer hingga membeku.
7. Terakhir, potong es sesuai ukuran. Agar mirip seperti minuman boba, kamu juga bisa menambahkan olesan sisa gula tadi ke atas es krim yang beku.