
TIKTAK.ID – Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) menampik sengaja merayu pelatih Shin Tae Yong [STY] dan para pemain Timnas Indonesia untuk membela Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan yang saat ini didesak agar mundur.
“Itu dia sendiri,” ujar Sekretaris Jenderal PSSI, Yunus Nusi, ketika diwawancara usai jumpa pers di Komnas HAM, Jakarta Pusat, pada Kamis (13/10/22) sore, seperti dilansir CNN Indonesia.
Kemudian terkait dukungan dari para pemain akan sikap Shin, Yunus juga menegaskan kalau tidak ada permintaan. Dia mengatakan hal itu semata-mata sikap pribadi pemain. Dia pun menilai hal tersebut dirasa wajar, lantaran Iriawan sangat perhatian.
“Mereka melihat sendiri kepemimpinan Ketua Umum terhadap Timnas, bagaimana Ketua Umum itu. Jangankan hotelnya, kaus kakinya saja diperhatikan oleh Ketua Umum,” terang Yunus.
“Pada saat di rumah saja ditelepon Ketua Umum. Pada saat di Jepang, di Malaysia, di Inggris, Ketua Umum memperhatikan, jadi sepertinya wajar jika anak-anak juga begitu dengan Ketua Umum,” imbuh Yunus.
Lebih lanjut, terkait asumsi publik yang meyakini PSSI, dalam hal ini Iriawan, meminta Shin dan para pemain Timnas Indonesia memberi dukungan, dia mengklaim hal itu tidak ada. Dia menjelaskan, asumsi dianggap sah, namun PSSI memastikan tidak ada arahan.
“Enggak ada [arahan dari PSSI], kalau anak-anak itu dengan Ketua Umum seperti dengan orang tua. Ketua Umum saya lihat sangat memperhatikan anak-anak Timnas, kayak dengan anaknya sendiri,” ungkap Yunus.
Sekadar informasi, belakangan ini Iriawan mendapat desakan agar mundur. Hal itu sebagai bentuk tanggung jawab atas kegagalannya menata sepak bola Indonesia supaya aman bagi semua stakeholders.
Shin Tae Yong sendiri secara tiba-tiba membuat pernyataan melalui media sosial Instagram, Rabu (12/10/22), bahwa dirinya bakal ikut mundur jika Iriawan mundur. Sikap Shin tersebut pun didukung oleh sejumlah pemain, seperti Asnawi Mangkualam Bahar dan Saddil Ramdani.
“Seseorang yang sangat mencintai sepak bola Indonesia dengan kesungguhan hati dan memberikan dukungan penuh dari belakang agar sepak bola bisa berkembang adalah Ketua Umum PSSI. Menurut saya, jika Ketua Umum PSSI harus bertanggung jawab atas semua yang terjadi dan mengundurkan diri, maka saya juga harus mengundurkan diri”, tulis Shin Tae Yong, mengutip Goal.com.