TIKTAK.ID – Rumor terkait memburuknya kesehatan pemimpin Korea Utara Kim Jong-un yang berkembang beberapa pekan terakhir dibantah oleh pejabat Korea Selatan, seperti yang dilaporkan AP, Senin (27/4/20).
Menteri Unifikasi Korea Selatan, Kim Yeon-chul mengatakan pada sebuah forum tertutup di Seoul Minggu kemarin bahwa Korea Selatan memiliki “bukti yang cukup untuk mengatakan bahwa tidak ada keanehan” yang mendukung spekulasi tentang kesehatan Kim Jong-un.
Yeon-Chul menjelaskan lebih detail terkait data intelijen yang dikumpulkannya hingga mengambil kesimpulan itu. Namun, ia menekankan bahwa informasi yang disampaikannya itu telah melalui analisis yang kompleks.
Baca juga: Taliban Tolak Tawaran Gencatan Senjata Selama Bulan Ramadan
Beberapa foto satelit yang dirilis Sabtu oleh 38 North, sebuah situs web khusus dalam studi Korea Utara, menunjukkan bahwa kendaraan yang kemungkinan milik Kim diparkir di halaman di pantai timur negara itu sejak pekan lalu.
“Keberadaan kendaraan itu tidak membuktikan keberadaan pemimpin Korea Utara atau menunjukkan apa pun tentang kesehatannya, tetapi itu memberikan bobot pada laporan bahwa Kim tinggal di daerah elit di pantai timur negara itu,” 38 North melaporkan.
Halaman selanjutnya…