
TIKTAK.ID – Pembalap Valentino Rossi sebenarnya memerlukan satu podium lagi agar bisa menggenapi podium ke-200 dalam kariernya di kelas primer. Akan tetapi, hasil-hasilnya sejauh ini mencerminkan misi tersebut tampaknya kian jauh saja dari genggaman The Doctor.
Teranyar, Valentino Rossi tampak tidak kuasa menuntaskan balapan di Portimao dalam MotoGP Portugal 2021, Minggu (18/4/21) malam WIB. Pasalnya, Rossi menjadi salah satu rider yang DNF alias tidak mencapai finis dalam race seri ketiga di MotoGP 2021 tersebut.
Seperti dilansir detik.com, ketika balapan menyisakan 11 putaran lagi, Valentino Rossi terjatuh di posisi ke-11. Hal itu usai ia menyalip Luca Marini dan membuntuti Marquez bersaudara -Marc dan Alex. Rossi pun terlihat tidak kuasa melanjutkan balapan, melanjutkan tren negatifnya di MotoGP 2021 sejauh ini.
Perlu diketahui, sebelum DNF di MotoGP Portugal, tepatnya pada race di seri MotoGP Doha 2021 lalu, Valentino Rossi hanya terklasifikasi finis di posisi ke-16 alias di luar zona poin. Kemudian di Sirkuit Losail pada seri pembuka di MotoGP Qatar 2021, Valentino Rossi masih mampu meraih poin di posisi finis ke-12 guna meraih 4 poin. Jumlah 4 poin itu pula yang berhasil Rossi kantongi dari tiga seri MotoGP 2021 sejauh ini.
Hal itu pun menunjukkan betapa Valentino Rossi terus mencatatkan kecenderungan yang makin negatif dari seri ke seri pada gelaran musim ini. Hasil di Portimao malam ini juga sekaligus menegaskan awal musim terburuk dalam karier Rossi di MotoGP.
Padahal, rider kawakan itu masih perlu memburu podium ke-200 dalam kariernya di ajang balap motor grand prix kelas primer (500cc dan MotoGP). Hingga saat ini, Rossi sudah memiliki 199 podium, alias kurang satu saja untuk menggenapinya menjadi 200.
Sebetulnya Rossi sempat menyambangi MotoGP Portugal 2021 dengan asa tersendiri, mengingat seri balapan tersebut menjadi awal dari rangkaian race di Eropa. Ia menyatakan terdapat sejumlah sirkuit yang mebuat dirinya percaya diri karena punya rekam jejak oke di sana. Namun faktanya, Rossi gagal meraih apa yang diharapkannya.