TIKTAK.ID – Menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh memerlukan asupan nutrisi yang tepat. Hal ini juga berlaku ketika kondisi pandemi saat ini menuntut kita harus berada di dalam rumah agar kesehatan dan kebugaran terap terjaga.
Kondisi terbatas untuk keluar rumah, membuat banyak orang seringkali kesulitan mendapatkan makanan sehat. Hal ini yang kemudian membuat mereka sembarangan mengonsumsi makanan yang ada di rumah. Selain itu, ngemil juga menjadi hal yang sangat rentan dilakukan dalam kondisi seperti ini.
Agar asupan nutrisi tetap terjaga, ada baiknya melakukan sejumlah hal yang menurut Medical Daily dapat dilakukan untuk meningkatakan asupan nutrisi saat berada di rumah.
Bersihkan Dapur
Dalam menjaga asupan nutrisi yang tepat bagi tubuh, sebaiknya bersihkan dapur dan kulkas untuk mendapatkan manfaatnya. Dengan kondisi dapur serta kulkas yang bersih, kamu bakal bersemangat memasak makanan sehat bagi tubuh.
Buat Perencanaan
Membuat rencana makan di tengah kondisi seperti ini menjadi hal yang harus diperhatikan. Disarankan agar bisa menyesuaikan jenis makanan secara tepat dan menentukan jam makan yang bisa memberi manfaat pada kesehatan tubuh.
Canangkan Tujuan
Mengonsumsi makanan sehat dan bernutrisi dapat dilakukan dengan mencanangkan tujuan dan alasan yang baik dalam menurunkan berat badan. Mempunyai tujuan yang jelas dapat membantu agar disiplin dalam mengonsumsi makanan sehat.
Konsumsi Makanan Sehat
Dalam kondisi apapun, kita wajib mengonsumsi makanan sehat. Apalagi dengan kondisi seperti ini, sudah jelas makanan sehat sangat penting dalam menjaga kebugaran tubuh dan meningkatkan sistem imun.
Beli Sayur Segar
Sayur segar memiliki kandungan atau manfaat yang sangat banyak bagi tubuh. Sebab, sayuran ini dapat membuat kebugaran dan sistem imun tubuh menjadi lebih baik.
Rencanakan pembelian sayur segar paling tidak seminggu sekali. Hal ini dilakukan agar sayur yang dikonsumsi tetap terjaga kesegarannya.