TIKTAK.ID – Presiden Joko Widodo (Jokowi) ternyata pernah berada dalam satu forum dengan Menteri Keuangan Sri Mulyani, 22 tahun silam. Tepatnya pertemuan Jokowi dan Sri Mulyani terjadi pada 14 Agustus 1998 di Graha Wisata Niaga Solo, Jawa Tengah.
Dalam forum itu, Jokowi menjadi pembicara seminar ekonomi. Ketika itu Jokowi menjadi pengusaha mebel. Ia pun mengundang Sri Mulyani yang saat itu masih menjadi akademisi di Universitas Indonesia (UI). Jokowi juga mengundang budayawan Jaya Suprana.
Seminar ekonomi tersebut diadakan Forum Bisnis Surakarta, yang disponsori oleh Paguyuban Pengrajin Kayu (PPK) Bimo Internasional. Perusahaan mebel Jokowi, Rakabu, ikut tergabung dalam paguyuban tersebut.
Baca juga: Ingin Hemat Anggaran, Jokowi Bakal Bubarkan 18 Lembaga Negara
Presiden Republik Aeng-Aeng Solo, Mayor Haristanto, yang pertama membagikan momen satu forum antara Jokowi dan Sri Mulyani yang terungkap dalam foto. Mayor mengunggah foto itu melalui akun Facebook pribadinya, Selasa (14/7/20).
Seperti dilansir Tribunnews.com, Mayor mengaku baru mengunggah foto tersebut di Facebook karena foto-foto itu baru saja ia temukan di gudangnya. Dalam sejumlah foto yang dibagikan Mayor, tampak Jokowi mengenakan setelan jas biru tua dengan kemeja biru dan dasi, serta memakai kacamata.
Halaman selanjutnya…