
TIKTAK.ID – Presiden Joko Widodo (Jokowi) diketahui telah resmi melantik Abdullah Azwar Anas sebagai Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) di Istana Negara Jakarta, pada Rabu (7/9/22). Azwar Anas pun kini resmi menggantikan Tjahjo Kumolo yang meninggal dunia, beberapa waktu lalu.
Pelantikan Azwar Anas tersebut berdasarkan Surat Keputusan Presiden Nomor 91P Tahun 2022 tentang Pengangkatan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Kabinet Indonesia Maju Periode Tahun 2019-2024.
“Bersediakah Saudara untuk diambil sumpah menurut agama Islam?” tanya Presiden Jokowi ketika pelantikan, pada Rabu (7/9/22), seperti dilansir Sindonews.com.
Baca juga : Survei Indikator: Hampir 70 Persen Publik Puas dengan Kinerja Jokowi
“Bersedia,” jawab Azwar Anas.
“Demi Allah saya bersumpah bahwa saya akan setia kepada Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 dan akan menjalankan segala peraturan undang-undang dengan selurus-lurusnya. Dharma bakti saya kepada bangsa dan negara. Bahwa saya dalam menjalankan tugas jabatan bakal menjunjung etika jabatan berkerja dengan sebaik-baiknya dengan penuh rasa tanggung jawab,” begitu kutipan pengambilan sumpah yang dibacakan Presiden Jokowi dan diikuti oleh Azwar Anas.
Untuk diketahui, Menpan RB Tjahjo Kumolo meninggal dunia pada Jumat, 1 Juli 2022 lalu. Tjahjo meninggal karena sakit dan sempat memperoleh perawatan intensif di Rumah Sakit Abdi Waluyo Jakarta.
Guna mengisi kekosongan, maka Jokowi menunjuk Menko Polhukam, Mahfud MD sebagai Plt Menteri PANRB. Penunjukan Mahfud sebagai Plt Menteri PANRB tersebut terhitung sejak 16 Juli 2022.
Baca juga : PKB Buka Suara Soal Wacana Duet Prabowo-Puan
Jokowi sendiri mengaku menunjuk Azwar sebagai Menteri PANRB, salah satunya karena kepincut dengan kinerja Azwar ketika masih menjabat sebagai Bupati Banyuwangi periode 2016-2021.
“Kita semua tahu kalau Pak Azwar Anas rekam jejaknya jelas waktu memegang birokrasi di Banyuwangi, banyak sekali yang saya lihat,” ungkap Jokowi setelah pelantikan di Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (7/9/22), mengutip Tempo.co.
Jokowi mengklaim sudah melihat langsung inovasi-inovasi yang dibuat Azwar di Banyuwangi. Dia mencontohkan mulai dari bidang pelayanan publik, pengurusan Kartu Tanda Penduduk (KTP), dan perizinan.
Baca juga : Poin-poin Inti Pertemuan Puan dan Prabowo, Apa Saja?
“Bisa dilakukan di pasar dan mal. Saya kira beliau termasuk yang pertama saat itu,” tutur Jokowi.