Deddy Corbuzier Ngaku Tak Akan Ambil Gaji, Kemhan Tetap Alokasikan Anggaran

TIKTAK.ID – Kementerian Pertahanan (Kemenhan) mengaku bakal tetap mengalokasikan dana untuk gaji Deddy Corbuzier sebagai Staf Khusus Menhan Bidang Komunikasi Sosial dan Publik, walaupun yang bersangkutan mengeklaim tak akan mengambil gaji dan materi untuknya.
Karo Infohan Kemenhan, Brigjen Frega Wenas, mengatakan bahwa hak-hak administratif bagi Stafsus diatur dalam Perpres Nomor 140 Tahun 2024 tentang Organisasi Kementerian Negara. Dia menyatakan bukan hanya Deddy, hak keuangan dan fasilitas untuk semua Stafsus Menhan maupun asisten khusus sudah dialokasikan anggarannya.
“Jadi, saat bicara kementerian, apalagi dari Perpres 140/2024, itu kan ada hak-hak. Secara administratif kami tetap mengalokasikan, dan bukan hanya untuk Pak Deddy saja, melainkan juga ada lima staf khusus kemarin yang diangkat, dan satu asisten khusus. Tentunya hak-haknya tersebut tetap dialokasikan,” ujar Frega, pada Jumat (14/2/25), seperti dilansir CNN Indonesia.
Baca juga : Prabowo Bakal Maju Lagi Pilpres 2029, Jokowi Beri Dukungan Penuh
Menurut Frega, dirinya masih belum mendapat informasi soal Deddy tidak akan mengambil gaji dan materi apapun yang sifatnya pribadi terkait jabatan tersebut. Dia melanjutkan, kalau sudah dikonfirmasi langsung oleh Kemenhan, maka pihaknya akan ikut keputusan Deddy untuk tidak menerima hak keuangan tersebut.
“Nanti kalau memang keputusan dari Pak Deddy tidak mau menerima, saya belum dengar, namun nanti ya kita mengikuti saja, apa yang menjadi keputusan beliau,” tutur jenderal bintang satu tersebut.
Frega menerangkan, bakal ada sejumlah prosedur yang harus dilalui jika Deddy tidak mengambil hak-haknya sebagai Stafsus Menhan.
Baca juga : Saat Prabowo Galakkan Efisiensi, Program MBG Malah Digrojok Tambahan Anggaran Rp100 Triliun
“Terdapat prosedur-prosedur tertentu yang memang tentunya harus dilalui, kemudian juga saat memang pengembalian, itu bukan hanya melibatkan satu pihak ya, karena sebagai komitmen Kementerian Pertahanan, kan kita juga melibatkan auditor dari luar, termasuk juga review dan sebagainya dalam proses audit tadi,” jelas Frega.
Untuk diketahui, Deddy sempat mengumumkan tidak akan mengambil gajinya sebagai Stafsus Menhan. Deddy menyampaikan hal itu dalam sebuah video yang diunggah di akun Instagramnya @mastercorbuzier.
“Jadi gini, saya sejak awal juga telah mengatakan kepada Kementerian Pertahanan kalau saya tidak akan mengambil gaji atau apapun itu yang sifatnya material untuk saya pribadi sama sekali. Saya tak akan mengambil apapun, tidak akan,” tegas Deddy.
Baca juga : Kepala BGN Buka Suara Usai Heboh Kabar Mitra Makan Bergizi Gratis Belum Dibayar Pemerintah
Deddy memaparkan, setidaknya ada dua alasan dirinya tidak akan mengambil gaji sebagai staf khusus. Pertama, Deddy merasa tidak membutuhkan gaji staf khusus, dan alasan kedua, Deddy merasa bahwa masyarakat lebih membutuhkannya.