
TIKTAK.ID – Sambal yang terkenal berasal dari Bali yakni Sambal Matah. Namun, Bali juga memiliki Sambal Mbe yang tidak kalah enak dari Sambal Matah. Sambal pedas dan renyah ini pun paling cocok jika dimakan bersama olahan daging. Sambal ini juga sedap untuk pendamping lauk sahur.
Hidangan Bali memang terkenal dengan racikan yang serba segar dan lengkap bumbunya, termasuk juga dengan sambal yang jadi pelengkap santapan. Sambal Matah yang diracik dari cabe, bawang merah, dan serai populer karena rasa pedas segarnya.
Jika Sambal Matah cocok disantap dengan seafood terutama ikan, Sambal Mbe atau sambal goreng yang cocok disantap dengan olahan daging.
Bahan untuk membuat Sambal Mbe terbilang sederhana, hanya memerlukan cabe rawit merah, bawang merah, bawang putih, terasi, dan garam.
Selain itu, pemakaian minyak kelapa untuk menggoreng bahan-bahan sambal akan menambah rasa gurih dan aroma sedap. Kucuri sambal dengan air jeruk limau yang segar, supaya rasa sedapnya bikin nagih.
Seperti dilansir detik.com, berikut ini resep Sambal Mbe.
Bahan Sambal Mbe:
20 buah cabe rawit merah besar
10 butir bawang merah besar
10 siung bawang putih
Minyak kelapa
1 potong terasi, bakar
2 sdt garam
2 buah jeruk limau
Cara membuat Sambal Mbe:
Langkah pertama, iris kasar cabe rawit merah, bawang merah, dan bawang putih.
Panaskan minyak kelapa/sayur dalam wajan, lalu goreng cabe rawit merah, bawang merah dan bawang putih masing-masing terpisah. Jangan sampai kering, cukup sampai layu.
Kemudian haluskan terasi dan aduk bersama garam.
Saat sambal akan disajikan, aduk jadi satu cabe rawit, bawang merah dan bawang putih dengan campuran terasi. Terakhir, kucuri air jeruk limau atau jeruk nipis. Aduk rata dan Sambal Mbe pun siap disajikan.
Tips membuat Sambal Mbe:
- Saat menggoreng Sambal Mbe gunakan api sedang dan jaga jangan sampe terlalu kering karena bukan bawang dan cabe goreng. Cukup sampai setengah layu, dan tiriskan.
- Cabe rawit merah, bawang merah, bawang putih, dan terasi dapat disajikan secara terpisah.
- Aduk semua bahan sebanyak yang diinginkan, lalu aduk jadi satu. Tidak perlu diaduk sekaligus agar rasa sambal tetap renyah dan enak.