Kubu Prabowo-Gibran Siap Bertemu AMIN dan Ganjar Mahfud Jika Diberi Kesempatan Sowan
TIKTAK.ID – Kubu Prabowo-Gibran diketahui membuka peluang untuk bertemu dengan pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut satu dan tiga: Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD.
Hal itu disampaikan langsung oleh calon wakil presiden nomor urut dua, Gibran Rakabuming Raka dan Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional atau TKN Prabowo-Gibran, Afriansyah Noor. Gibran mengaku bakal menunggu pihak Anies dan Ganjar untuk memberikan kesempatan bertemu.
“Ya nanti (bertemu) jika beliau-beliau sudah memberikan kesempatan untuk sowan ya?” ungkap Gibran di Balai Kota Solo, Jawa Tengah, pada Jumat (16/2/24), seperti dilansir Tempo.co.
Baca juga : Ketum PBNU Kembali Aktifkan 63 Fungsionaris Usai Pencoblosan, Termasuk Erick Thohir dan Habib Luthfi
Kemudian ketika ditanya sejauh mana komunikasi dengan mereka, Wali Kota Solo itu mengatakan belum ada komunikasi. Namun dia mengeklaim dirinya terbuka untuk berkomunikasi.
“Saya kan tidak pernah menutup komunikasi,” katanya.
Gibran pun berharap dalam waktu dekat dapat bertemu dan berbincang-bincang dengan para rivalnya itu.
“Ya untuk komunikasi ya memang belum. Namun saya sangat berharap dalam waktu dekat bisa ngobrol-ngobrol santai, sarapan pagi, atau ngopi-ngopi,” ucap Gibran.
Baca juga : Quick Count PRC: PKS Unggul di DKI, Kalahkan Gerindra dan PDIP
Sementara itu, Afriansyah Noor menyebut kubu pasangan nomor urut dua bakal menjalin komunikasi guna membuka peluang kerja sama dengan kubu Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud. Dia menyatakan komunikasi itu tinggal menunggu pengumuman hasil Pemilu 2024 secara resmi dari Komisi Pemilihan Umum atau KPU.
“Iya akan berkomunikasi dengan semua,” jelas pria yang akrab disapa Ferry itu melalui pesan tertulis, Jumat (16/2/24).
Ferry lantas memastikan bahwa Prabowo akan meniru langkah mentornya, Presiden Joko Widodo atau Jokowi, yang mengajak rivalnya bergabung ke pemerintahan. Meski begitu, komunikasi itu tak akan dilaksanakan secara terburu-buru. Dia menjelaskan bahwa tim Prabowo-Gibran masih menunggu hasil penghitungan suara oleh KPU untuk memulai komunikasi.
Baca juga : Sekjen NasDem Beberkan Rencana Pertemuan Surya Paloh-Megawati Usai Pilpres
“Menunggu hasil resmi KPU,” ungkap Ferry.
Sebelumnya, Prabowo Subianto mengatakan kalau dia dan Gibran akan merangkul seluruh unsur dan kekuatan saat menjabat sebagai presiden dan wakil presiden.
“Kemenangan ini harus menjadi kemenangan bagi seluruh rakyat Indonesia,” terang Prabowo dalam pidato kemenangannya di Istora Senayan, Jakarta Pusat, pada Rabu malam (14/2/24).