
TIKTAK.ID – Vokalis Ifan Seventeen merupakan satu-satunya personil grup band Seventeen yang selamat dalam bencana tsunami Banten, pada 22 Desember 2018 silam. Kini pemilik nama asli Riefian Fajarsyah tersebut harus bersolo karier karena ditinggal oleh rekan-rekannya. Ifan pun mengaku bakal terus berkomitmen untuk melanjutkan eksistensi grup band yang dibentuk pada 1999 itu.
Suami dari Citra Monica tersebut mengatakan dirinya telah meluncurkan tiga buah single terbaru dalam bentuk NFT (Non-Fungible Token). Dia mengklaim sudah berjanji untuk meneruskan langkah Seventeen dengan selalu mengeluarkan karya baru bagi pecinta musik Tanah Air.
“Intinya gue dikasih hidup, jadi percuma kalau tidak melakukan hal yang bermanfaat buat orang lain,” ungkap Ifan Seventeen kepada awak media di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, belum lama ini, seperti dilansir Okezone.com.
“Memang ada tragedi besar. Tapi industri musik mengingatkan gue, kalau yang membuka hidup gue adalah musik. Gue merasa banyak musisi yang susah, gue dikasih hidup, gue mau melakukan apa buat orang lain,” sambung Ifan.
Ifan menyatakan telah merilis tiga single baru lewat platformnya sendiri, yakni KunciPlay. Dia pun menyebut salah satu dari tiga lagu itu ia ciptakan sendiri dan selalu berusaha untuk dia sajikan saat diminta untuk tampil dalam acara musik off air.
“Di KunciPlay gue punya tiga lagu, baru. Lagu gue sendiri, lagu Ariel Nidji yang gue nyanyiin, dan lagu David NOAH gue juga yang nyanyiin. Jadi ada 3 lagu yang baru rilis,” ucap Ifan.
“Masih (manggung off air) masih, masih membawakan lagu baru, dengan konsep baru,” imbuh Ifan.
Kemudian Ifan mengaku sama sekali tidak merasakan apapun ketika disinggung soal royalti musik. Dia lebih memilih untuk membangun KunciPlay sebagai wadah para musisi berkarya, sekaligus memperbaiki sistem transparansi royalti.
“Entahlah, karena sampai mana gue ngeluh, ya banyak kok yang teriak mengenai royalti di luar sana. Namun gue enggak mencium adanya perubahan yang signifikan, ada sih, tapi kecil sekali,” tutur Ifan.
“Ketimbang gua protes mana royalti gua, mending gua bikin sebuah sistem,” sambungnya.