TIKTAK.ID – Di pertandingan ke-5 fase grup Liga Champions 2019-2020, Barcelona berhasil menundukkan Borussia Dortmund dalam lanjutan laga matchday. Pada laga di Camp Nou, Rabu (27/11/19), tuan rumah menang dengan skor 3-1.
Luis Suarez (29′), Lionel Messi (33′), dan Antoine Griezmann (67’) adalah 3 pemain yang menjebol gawang Dortmund. Sedangkan dari Dortmund, Jadon Sancho mencetak gol pada menit ke-77. Berdasarkan hasil laga ini, berarti tuan rumah berhasil mengamankan tiket ke babak 16 besar Liga Champions.
Kolaborasi dari Luis Suarez dan Lionel Messi sangat mempengaruhi keberhasilan pertandingan. Dua penyerang dari Amerika Selatan itu mencetak satu gol.
Baca juga: Kesulitan di Premier League, Solskjaer Bidik Juara Liga Europa
Menginjak menit ke-22, Suarez menjebol gawang Dortmund dengan kolaborasi bersama Messi. Namun, wasit menganggap gol itu tidak sah karena berkecenderungan offside.
Kemudian dengan apik Suarez kembali mencetak gol di menit ke-29. Umpan terobosan dari Messi dimanfaatkan sangat baik dengan tembakan jitu olehnya ke sela kaki penjaga gawang.
Halaman selanjutnya…