TIKTAK.ID – Xiaomi mengklaim Poco M3 menjadi ponsel entry level killer di Indonesia, karena menawarkan bermacam hal yang lebih tinggi dibanding ponsel di kelas harganya, terutama spesifikasinya.
Poco M3 sendiri menawarkan bodi plastik dengan tekstur seperti kulit. Hal itu membuat ponsel ini terkesan lebih premium.
Pada bagian kanan, terdapat tombol volume dan tombol power yang menyatu dengan sensor sidik jari. Poco menyediakan pilihan warna biru, kuning, dan hitam.
Seperti dilansir Detik.com, layar Poco M3 memiliki resolusi 1080p dan berukuran 6,53 inch, sehingga cukup nyaman untuk menonton video dari bermacam platform seperti YouTube, Netflix, dan lainnya. Namun tingkat kecerahan layar agak kurang tinggi untuk pemakaian luar ruangan di siang hari yang terik.
Speaker stereo Poco M3 dapat menghasilkan suara yang cukup lantang, baik jika digunakan untuk menonton video maupun mendengarkan lagu. Jika ingin mendengarkannya memakai earphone, ada port audio 3,5mm di ponsel ini.
Kemudian pengisian baterai Poco M3 memakai port USB-C. Terdapat slot untuk dua kartu SIM dan sebuah microSD yang terpisah, alias bisa dipasang sekaligus ketiganya.
Adapun yang membedakan Poco M3 dengan ponsel entry level lain yakni Poco M3 memakai Snapdragon 662, dengan kapasitas RAM dan storage 6GB/128GB. Kombinasi tersebut pun sangat tinggi untuk kelas harganya.
Saat pertama dinyalakan, Poco M3 terasa agak lemot. Namun hal itu masih wajar karena ponsel menarik banyak data dari internet, seperti akun pengguna dan bermacam data lainnya. Performa yang agak lemot itu bisa hilang setelah beberapa jam setelah dinyalakan, serta usai menerima pembaruan OS.
Lebih lanjut, Poco M3 menjalankan Android 10 yang dibalut MIUI 12, lengkap dengan Poco Launcher. Ponsel ini juga dibekali dengan baterai berkapasitas 6000 mAh, sehingga bisa bertahan lebih dari sehari.
Pengisian baterai ponsel dapat dilakukan dengan daya maksimal 18W, tetapi charger yang disertakan sebenarnya bisa mendukung sampai 22,5W. Pengisian baterai dari kosong hingga penuh pun memerlukan waktu di atas 2 jam, karena baterainya yang berkapasitas besar.